Posts

Showing posts from November, 2016
Image
Arsitektur Tropis ·        Pengertian Arsitektur Tropis Pencarian arsitektur selalu tentang bagaimana menciptakan ruang baru dan cara baru untuk menggunakannya. Perencanaan bangunan yang kreatif adalah memberikan perspektif baru tentang bagaimana interior, eksterior dan landscape harus bersinergi, dan memberikan kesempatan bagi penghuninya untuk meningkatkan cara baru dan hidup yang modern. Contoh-contoh bangunan tropis ini memenuhi karakteristik itu. Bangunan tropis yang berkonsep menyesuaikan alam tropisnya atau hanya mengikuti konsep bangunan yang Berdasarkan karakteristik, bangunan tropis memiliki banyak bukaan sebagai sirkulasi angin dan cahaya matahari. Pada bangunan tradisional, bagian atap dapat mengintegrasikan ruang yang dibangun, memberikan sirkulasi yang lebih baik antar ruang. Materialnya juga kerapkali memanfaatkan bahan-bahan alami yang terdapat di lingkungannya. Di belahan dunia yang tidak beriklim tropis, juga terdapat banyak bangunan berkonsep tropis
Image
Analisa Bangunan Ramah Lingkungan Green Building adalah bangunan dimana sejak dimulai dalam tahap perencanaan, pembangunan, pengoperasian hingga dalam operasional pemeliharaannya memperhatikan aspek-aspek dalam melindungi, menghemat, mengurangi penggunaan sumber daya alam, menjaga mutu dari kualitas udara di dalam ruangan, dan memperhatikan kesehatan penghuninya yang semuanya berpegang kepada kaidah bersinambungan. Istilah Green building merupakan upaya untuk menghasilkan bangunan dengan menggunakan proses-proses yang ramah lingkungan, penggunaan sumber daya secara efisien selama daur hidup bangunan sejak perencanaan, pembangunan, operasional, pemeliharaan, renovasi bahkan hingga pembongkaran. Bangunan hijau (green building) didesain untuk mereduksi dampak lingkungan terbangun pada kesehatan manusia dan alam, melalui : efisiensi dalam penggunaan energi, air dan sumber daya lain ; perlindungan kesehatan penghuni dan meningkatkan produktifitas pekerja ; mereduksi limbah /
Image
YANGDONG, HANOK FOLK VILLAGE SOUTH KOREA Hanok adalah sebutan untuk rumah tradisional Korea yang dipakai untuk membedakannya dengan rumah gaya Barat. Arsitektur Korea memperhitungkan lokasi rumah dari lingkungan sekelilingnya, khususnya mempertimbangkan keadaan geografi dan musim. Struktur interior juga dirancang berdasarkan lokasi rumah. Prinsip yang disebut Baesanimsu (hangul: 배산임수 ) secara harfiah mengatur rumah ideal untuk dibangun membelakangi gunung, dan sungai berada di depan rumah. Hanok dibangun menghadap ke timur atau selatan agar cukup mendapat sinar matahari. Rumah tradisional Korea dibangun dari bahan-bahan alami seperti kayu, tanah, batu, jerami, genting, dan kertas. Tiang-tiang dan kerangka hanok dibuat dari kayu. Tembok pengisi kerangka rumah dibangun dari bata yang dibuat dari campuran tanah dan rumput. Kertas tradisional Korea (hanji) dipasang di rangka jendela, rangka pintu, dan pelapis dinding. Lantai dibuat dari tanah yang dikeraskan atau batu. Pin